22 Maret 2024

Sebagai seorang wanita muslimah, menggunakan busana tertutup adalah hal kewajiban. Mulai dari atas hingga kaki, hendaklah mereka berpakaian sopan. Untuk menunjang penampilan, tidak sedikit dari mereka yang memakai item fashion kekinian agar terlihat lebih menarik dan kece, termasuk rok panjang atau biasa dikenal sebagai model maxi.

Selain dress atau celana panjang, banyak wanita muslimah memilih rok panjang, karena model seperti ini cocok dipakai di acara casual, semi formal, maupun resmi. Mereka pun juga akan mudah memadukannya dengan atasan dan hijab apapun yang berunsur senada.

Bagi Anda yang sedang bingung mencari bawahan, berikut beberapa rekomendasi model rok modern wanita muslim panjang terbaru yang sayang tidak Anda coba.

1. Rok panjang batik
Batik merupakan salah satu motif khas Indonesia yang sudah banyak diaplikasikan di berbagai macam produk lokal. Tidak sedikit wanita Indonesia yang menggunakan motif ini sebagai item fashionnya untuk hangout, acara resmi, dan semi resmi, tidak terkecuali rok panjang. Dengan memakai rok panjang batik, penampilan Anda akan terlihat lebih mewah dan elegan, terutama dikenakan di acara formal.

Jangan lupa padukan dengan atasan blouse yang berwarna netral atau senada. Untuk hijabnya, pakai warna dan model yang sesuai dengan busana Anda kenakan, sehingga akan tampak semakin manis.

2. Rok sifon
Anda lebih suka tampil lebih feminim? Rok sifon bisa menjadi pilihan terbaik untuk busana muslim Anda. Beberapa jenis bawahan yang bisa Anda pakai di berbagai acara adalah model sifon berlayer. Adanya aksen layer dengan diberikan desain belahan di tengahnya membuat tampilan terkesan feminim dan elegan.

Tentu akan lebih sempurna jika Anda memadukannya dengan atasan blouse yang memiliki motif dan berlengan panjang. Anda bisa menggunakan warna-warna pastel agar sisi feminim lebih terlihat.

3. Rok cutting A line
Model rok modern wanita muslim panjang terbaru yang wajib Anda coba adalah model cutting A line. Anda yang menghadiri acara resmi dan semi resmi pastinya akan semakin sempurna dengan bawahan ini, terutama Anda yang memiliki postur tubuh yang tidak proposional. Jika Anda memakai rok panjang ini, tubuh Anda akan terlihat lebih jenjang dan pastinya proposional. Anda pun juga bisa mengenakan atasan apapun karena cocok dipadukan dengan segala model.

Namun, tetap pastikan kalau Anda memilih model atasan yang sesuai dengan hijab dan roknya. Cutting A line sendiri memiliki 1 atau bahkan 2 warna. Jadi, sesuaikan dengan karakter Anda saja.

4. Rok lebar
Outfit bermodel oversized saat ini menjadi busana yang banyak digemari anak-anak muda, sehingga menjadi trend yang sayang Anda lewatkan. Ternyata, rok panjang pun kini sudah memiliki model oversized atau dikenal dengan rok lebar.

Anda yang ingin tampil oversized dengan busana muslim, pilih saja bawahan yang berpotongan lebar dan berwarna monokrom. Tidak lupa gunakan juga atasan baggy yang berwarna sepadan atau putih agar penampilan menjadi lebih manis. Untuk lebih menonjolkan tema monokrom, pakai hijab berwarna hitam juga. Dengan begitu, gaya santai Anda akan tampak kece.

5. Rok plisket
Kalau Anda suka menggunakan rok panjang untuk aktivitas di kampus atau kantor, rok plisket bisa menjadi bawahan terbaik Anda. Anda yang memakainya akan terkesan semakin jenjang dan lebih ramping. Jadi, Anda yang mempunyai tubuh gemuk bisa menggunakan rok ini agar dapat tersamarkan.

Gunakan rok plisket yang berwarna gelap dan padukan atasannya yang lebih terang. Anda bisa menambahkan cardigan sebagai pemanis penampilan.

Setelah mengetahui model rok modern wanita muslim panjang terbaru, penampilan Anda tentu akan semakin trendy dan kekinian. Tapi, di mana Anda bisa mendapatkan model-model terkini? Coba saja cek di blibli.com. Di sana Anda akan lengkap menemukan berbagai macam rok panjang. Tidak perlu keluar rumah, Anda pun sudah bisa mendapatkan busana terbaik.